Setelah apple mengeluarkan Apple iPad dan menjadi satu-satunya alat multimedia tablet yang digandrungi banyak peminat, kemudian disusul oleh Samsung dengan Samsung Galaxy Tab. Kini BlackBerry, produsen smartphone besar itu pun sepertinya mulai gerah dengan beberapa gadget-gadget multimedia yang mulai melenggang bebas tanpa saingan. BlackBerry pun segera meluncurkan gadget saingan, gadget besutan BlackBerry diberi ini nama BlackBerry PlayBook. Dengan perawakan mirip dengan Apple iPad, BlackBerry siap untuk bersaing dengan kompetitornya.
Berbeda dengan iPad, BlackBerry menyebut gadget teranyarnya itu sebagai "Professional Tablet". Jika dilihat dari spesifikasi yang ada, PlayBook mempunyai fungsi yang cukup mumpuni untuk keperluan umum ataupun keperluan bisnis.
PlayBook menanamkan layar Capasitive Touchscreen dengan diagonal 7" 1024 x 600 pixel, lebih kecil bila dibandingkan dengan iPad yang menanamkan layar Capasitive Touchscreen berdiagonal 9.7" 1024 x 768 pixel.
Untuk urusan "otak", PlayBook menggunakan prosesor 1GHz dual core dan grafis. Belum jelas grafis apa yang digunakan, tapi kemungkinan besar PlayBook menggunakan grafis NVIDIA Tegra 2. PlayBook mempunyai RAM sebesar 1GB, yang akan menentukan kecepatan kinerja PlayBook.
Operating System PlayBook adalah sebuah OS yang termasuk baru, OS dari QNX Software System. QNX sendiri sebelum bekerja sama dengan BlackBerry telah terlebih dahulu terkenal sebagai pembuat OS pada beragam perangkat seperti komputer mobil dan peralatan Rumah Sakit.
Tidak tanggung-tanggung, RIM (Research In Motion) menyematkan 2 buah kamera pada PlayBook. Masing-masing adalah 3MPix (Pada kamera depan) dan 5MPix (Pada kamera belakang). PlayBook juga bisa memutar video dengan kualitas 1080p HD atau format lain seperti H.264, MPEG, DivX, WMV. Untuk urusan audio, PlayBook bisa mengeksekusi file audio seperti mp3, AAC, WMA.
Meskipun tidak mendukung dengan konektivitas 3G, pihak RIM menjanjikan akan menyediakan jaringan 3G dan 4G pada PlayBook di kemudian hari. Untuk saat ini, konektivitas yang tersedia hanya melalui Wi-Fi atau melalui ponsel BlackBerry lainnya.
PlayBook bisa dinikmati di Amerika pada kuartal pertama tahun 2011 mendatang dan disusul kawasan eropa dan asia pada kuartal kedua tahun 2011. Untuk pengguna di Indonesia? Kita tunggu saja kehadiran PlayBook ke Tanah Air.
Spesifikasi BlackBerry PlayBook :
Layar :
Capasitive Touchscreen 7" LCD, 1024 x 600 pixel, WSVGA Full layar sentuh
Sistem Operasi :
BlackBerry Tablet OS dari QNX Software System mendukung Multitasking
Prosesor :
1GHz dual-core
Memori :
1GB RAM
Kamera :
Dual HD kamera (3MPix (depan), 5MPix (belakang)), video 1080p
Video :
1080p HD Video, H.264, MPEG, DivX, WMV
Audio :
Mp3, AAC, WMA
Konektifitas :
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth, 2.1 + EDR, MicroHDMI, MicroUSB, Charging contacts
Aplikasi :
Flash Player 10.1, Adobe Mobile AIR, Adobe Reader, POSIX, OpenGL, Java
Dimensi : 130mm x 193mm x 10mm
(Sumber : Tabloid PULSA)